Sholat merupakan ibadah yang sangat tinggi nilainya dalam Islam, tidak ada satu kondisipun yang bisa menjadi udzur untuk tidak melaksanakannya bagi orang yang sudah baligh dan berakal kecuali kematian.
Sholat pulalah yang merupakan amal hamba yang pertama dihisab di hari kiamat nanti, jika baik ibadah sholat kita maka akan baik pula ibadah kita yang lainnya, begitulah kira-kira yang saya ketahui haditsnya.
Umat Islam tentu sudah sangat terbiasa melaksanakan ibadah sholat karena biasanya sudah diajarkan sejak usia dini, namun masih banyak terjadi kekeliruan dalam sholat baik bacaan maupun gerakannya.
Atas dasar itulah saya membuat artikel ini dengan mencantumkan video youtube yang berasal dari Yufid TV, insya Alloh isi videonya dapat dipertanggungjawabkan karena bersumber dari 2 sumber hukum Islam yang paling utama yaitu Al-Qur’an dan hadits Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, silakan disimak dan dipraktekkan isi videonya, semoga bermanfaat bagi kita dunia dan akhirat…