Obat Alergi Anak yang Ada di Sekitar Kita

Bukan hal yang aneh jika salah satu anak-anak kita ternyata mengidap alergi. Reaksi alamiah tubuh yang sebenarnya bukan merupakan penyakit ini tetap membutuhkan perhatian dan penanganan tersendiri agar tidak menjadi lebih parah.

Ingatlah bahwa reaksi alergi yang tidak segera ditangani dapat bertambah parah dan bahkan mengancam kematian. Sebagai orang tua, ada baiknya mengetahui berbagai jenis obat alergi anak yang dapat ditemukan di sekitar kita.

Obat alergi tidak selalu harus berbahan kimia karena banyak bahan-bahan alami yang dapat menjadi penawar alergi efektif.

Obat Alergi Anak Tradisional

Kali ini, kita akan fokus mencari tahu berbagai jenis obat alergi anak yang bersifat tradisional dan mudah ditemukan di sekitar kita. Obat-obat ini juga sama ampuhnya dengan obat berbahan kimia asalkan dikonsumsi secara teratur.

1. Jahe
Siapa tidak kenal dengan jahe, salah satu rempah-rempah tradisional yang dikenal punya rasa lezat. Tanaman ini ternyata sangat berkhasiat sebagai pereda alergi terutama yang menyebabkan sesak nafas. Caranya dengan merebus jahe dengan air dan kemudian diminum hangat-hangat. Tambahkan madu untuk menambah khasiat.

2. Lidah Buaya
Tanaman satu ini telah lama dikenal sebagai pereda reaksi alergi terutama yang terjadi pada kulit. Cukup oleskan gel lidah buaya yang baru saja diambil pada bagian tubuh yang mengalami reaksi alergi. Cara ini akan membantu meredakan ruam dan gatal.

3. Kunyit
Kunyit ternyata tidak hanya digunakan untuk membuat jami tetapi juga untuk meredakan reaksi alergi. Selain dikonsumsi, kunyit juga bisa dioleskan dengan mencampurnya bersama daun sambiloto sebelum kemudian ditumbuk halus. Ratakan pada kulit yang terasa gatal.

4. Minyak Kelapa
Minyak alami satu ini tidak hanya menyehatkan rambut tetapi juga meredakan reaksi alergi pada kulit. Caranya cukup mudah dengan mengoleskannya pada bagian tubuh tertentu yang mengalami reaksi alergi. Setelah kering kemudian bilas hingga bersih.

5. Daun Salam
Bumbu dapur satu ini juga terkenal efektif sebagai obat pereda alergi. Caranya juga sederhana cukup dengan menumbuknya hingga halus dan mengoleskannya pada kulit yang terasa gatal akibat alergi.

6. Temu Hitam
Tanaman jamu ini memang berkhasiat termasuk untuk meredakan reaksi alergi. Campur dengan kunyit agar lebih efektif sebelum mengoleskannya pada kulit atau meminumnya setelah direbus bersama air.